KERINCI, JAMBI - Sedikitnya 250 personel dari Kepolisian Resor (Polres) Kerinci sukses mengamankan proses pendaftaran pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati dan bakal calon walikota dan wakil walikota Sungai Penuh sebagi peserta pemilihan kepala daerah tahun 2024.
250 personil tersebut dipusatkan di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kerinci dan Kota Sungai Penuh. Selain itu personil disebar ke berbagai titik strategis lainnya.
Baca juga:
Tony Rosyid: Anies, JIS, No Rasis
|
Selama proses pendaftaran pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati serta bakal calon Walikota dan wakil walikota tahun 2024 tidak ditemukan insiden serius antar masaa pendukung paslon.
Baca juga:
Zainal Bintang: Mafia Minyak Goreng Itu….
|
"Kami libatkan 250 personel Polres yang disebar di dalam maupun di luar Kantor KPU jaga tahapan pendaftaran bakal pasangan calon, alhamdulillah tidak terjadi insiden serius, "kata Kapolres AKBP Muhammad Mujib, SH.S.I.K.
Dalam penugasan personel, kata AKBP Muhammad Mujib, SH.S.I.K, tidak hanya bertugas di KPU, tetapi juga tersebar di berbagai lokasi strategis lainnya, termasuk melibatkan polsek jajaran.
“Ini merupakan keseriusan kami dalam menjaga kelancaran seluruh proses tahap pendaftaran. Kita berharap bisa memberikan rasa aman kepada masyarakat dan seluruh peserta Pilkada, sehingga proses demokrasi di Kabupaten Kerinci dan Kota Sungai Penuh dapat berjalan sesuai dengan harapan, " ungkap AKBP Muhammad Mujib, SH.S.I.K, menambahkan.
Kapolres Kerinci menghimbau kepada seluruh elemen masyarakat agar menciptakan Pilkada damai aman dan santun. Sebab menurutnya itu semua adalah bagian dari komitmen bersama.
Baca juga:
42 Dusun di Bungo Gelar Pilrio Tahun Ini
|
"Iya, mari kita bersama untuk mendukung kelancaran pelaksanaan Tahap Pilkada serentak 2024. Kami akan terus memantau dan menyesuaikan langkah pengamanan sesuai kebutuhan di lapangan, alhamdulillah berkat keseriusan Personil dilapangan dan dukungan dari seluruh elemen masyarakat maupun pendukung Paslon serta arahan dari pak Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono, tahapan pendaftaran paslon jadi lancar, aman dan terkendali, " pungkas AKBP Muhammad Mujib, SH.S.I.K, (sony)